BERITASERUYAN.COM- Seusai giat pemusnahan 39 Kepala Polisi Resor (Kapolres) Seruyan, AKBP Ampi Mesias Von Bulow, S.I.K, M.H. menegaskan bahwa narkoba merupakan musuh semua pihak yang menentang peredaran barang haram tersebut.
“Narkoba itu jelas merusak kehidupan siapapun, mau tua atau muda. Lebih parah lagi, banyak generasi penerus kita terjebak dalam lembah hitam dan ketergantungan terhadap barang haram tersebut. Oleh karena itu, narkoba adalah musuh kita bersama,” katanya, Jumat (28/4).
Lebih lanjut, orang penting dan karismatik di jajaran Polisi Resor (Polres) Seruyan itu menghimbau, kepada semua pihak yang mengetahui informasi tentang peredaran barang haram tersebut diharapkan berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat.
“Kabupaten Seruyan itu merupakan kota kecil. Jadi, apabila terjalin kerjasama dan koordinasi yang baik, maka akan mudah bagi kita untuk memberantas peredarannya. Oleh karena itu, kepada semua pihak yang mengetahui informasi terkait barang haram tersebut, segera melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian setempat,” tambahnya.
Pada kesempatan yang sama, dirinya berharap kepada generasi penerus Bumi Gawi Hatantiring untuk tidak sesekali mencoba-coba narkoba jenis apapun, karena akan berdampak fatal dikemudian hari. (Ys)