Balap Katinting Dinilai Berdampak Positif Genjot Perekonomian Warga

0
3

BERITASERUYAN.COM Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Katingan, Endang Susilawatie mendukung penuh kegiatan olahraga lomba Balap Katinting se-Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) di Desa Baun Bango, Kecamatan Kamipang, Kabupaten Katingan pada 9-12 Februari 2023.

Pasalnya, balap Katinting yang diinisiasikan oleh pihak Kecamatan Kamipang ini sangatlah berdampak positif dalam mengembangan wisata dan pertumbuhan ekonomi khususnya wilayah Kecamatan. Begitu juga dalam menjaring minat dan bakat anak-anak muda untuk meraih prestasi di bidang olahraga maupun terhindar dari yang namanya pencandu Narkotika dan sejenisnya.

KORMI melalui Induk Olahraga (Inorga) Persatuan Olahraga Tradisional Indonesia (Portina) Kabupaten Katingan juga ikut berpartisipasi membantu berupa pendanaan kegiatan kepada pihak panitia penyelenggara Kecamatan yang dilaksanakan selama 3 hari tersebut berjalan dengan baik.

“Apa yang dilakukan oleh Kecamatan ini sangatlah luarbiasa, karena bisa mengundang banyak peserta dari Kabupaten Se-Provinsi Kalteng. Ini menjadi suatu kebanggaan bagi kita, terutama saya sendiri sebagai Ketua KORMI Kabupaten Katingan,” jelasnya.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan ini juga mendorong pihak pemerintah agar event olahraga ini bisa di agendakan setiap tahun. Tidak hanya dilaksanakan pada Kecamatan Kamipang saja, tetapi siapa saja yang ingin bersedia menjadi tuan rumah kegiatan, baik itu dari kecamatan-kecamatan maupun kabupaten nantinya.

“Olahraga Balap Katinting ini sangat dibutuhkan masyarakat dari kalangan anak muda hingga dewasa, karena kita melihat Kabupaten Katingan untuk wilayahnya hampir mengunakan alat transportasi air untuk menyusuri sungai terutama di arah selatan. Jadi ide-ide masyarakat untuk melaksanakan kegiatan hiburan olahraga tersebut sangatlah diminati oleh mereka hingga luar daerah. Kami pun serta pihak pemerintah daerah sangat mendukung,” ucapnya.

Camat Kamipang, Ade Irwan mengatakan dilaksanakan karena potensi di Kecamatan Kamipang tentunya mengambil filosofi dari masyarakat dengan mata pencahariannya terutama di Perikanan, karena masyarakatnya cenderung mengunakan alat transportasi air berupa perahu/kelotok kecil. (hen)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments