Festival Etnik Danau Sembuluh Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

0
40

BERITASERUYAN.COM- Selain merawat kebudayaan lokal, Festival Etnik Danau Sembuluh yang saat ini masih berlangsung di Desa Sembuluh II, Kecamatan Danau Sembuluh juga merupakan upaya untuk meningkatkan geliat ekonomi masyarakat sekitar.

Eni, warga Desa Sembuluh II yang memanfaatkan kegiatan Festival Etnik Danau Sembuluh mengatakan, dirinya yang berjualan berbagai macam jajanan mengalami kenaikan pendapatan yang cukup signifikan.

“Benar. Melalui Festival Etnik Danau Sembuluh ini saya mengalami kenaikan pendapatan,” katanya, Senin (25/9).

Eni mengungkapkan, pada malam pembukaan Festival Etnik Danau Sembuluh dirinya berhasil meraup keuntungan jutaan rupiah.

“Tentu saja, saya berharap semua orang yang membuka lapak dalam acara ini berhasil meraup keuntungan yang lebih juga,” pungkasnya. (Ys)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments