Operasikan Kantor Samsat di Hanau

0
1
BERITASERUYAN.COM- Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menyatakan dukungannya terkait pengoperasionalan kantor pelayanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) yang ada di Kecamatan Hanau.
Wakil Ketua I DPRD Seruyan Bambang Yantoko mengungkapkan, keberadaan kantor pelayanan SAMSAT yang ada di daerah tersebut dinilai akan sangat membantu memudahkan masyarakat khususnya yang hendak membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). “Jadi masyarakat kita yang ada di wilayah tengah dan hulu tidak perlu repot-repot lagi melakukan perjalanan jauh ke Kuala Pembuang untuk membayar pajak kendaraan. Mereka di daerah atas bisa langsung datang ke Hanau,” katanya.
Menurutnya, saat ini intensitas masyarakat menggunakan kendaraan bermotor sudah jauh mengalami peningkatan. Sehingga kantor pelayanan SAMSAT sangat diperlukan keberadaannya.
Dengan adanya kantor pelayanan yang ada di Hanau, setidaknya dapat memangkas jarak perjalanan masyarakat yang hendak membayar pajak kendaraan. Sehingga masyarakat tidak perlu melakukan perjalanan jauh dan mengeluarkan biaya lebih untuk datang jauh-jauh ke ibu kota. (Yg)
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments