BERITASERUYAN.COM- Pemerintah daerah Kabupaten Seruyan diminta untuk melengkapi sejumlah pegawai di Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Seruyan. Pasalnya saat ini banyak kecamatan di Seruyan mengalami kekurangan pegawai.
Anggota Dewan Perkawilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Hj Masfuatun mengatakan saat ini sejumlah jabatan di Kecamatan di Seruyan banyak tidak terisi dan tidak ada pegawainya hal tersebut seharusnya tidak bisa dibiarkan berlarut karena nantinya bisa berdampak dengan pelayanan kepada masyarakat.
Dikatakanya, kedepan pemerintah daerah harus memperhatikan permasalahan ini, karena dampak dari kekosongan pegawai disejumlah bidang di Kecamatan bisa membuat pelayanan dan kinerja kecamatan tidak maksimal padahal kecamatan merupakan pelayanan yang harus kita maksimalkan karena banyak masyarakat yang berurusan langsung ke kecamatan.
Untuk mengatasi kekosongan tersebut, sejumlah pegawai yang menumpuk di Kabupaten Seruyan bisa saja ditempatkan disejumlah posisi di Kecamatan yang kosong sehingga penempatan pegawai di Seruyan bisa lebih merata.
Selain itu, Camat yang mengepalai di Kecamatan tentunya wajib memastikan stafnya selalu ada ditempat karena kita masih kerap menerima informasi ada oknum pegawai di Kecamatan yang tidak disiplin dan dirinya juga meminta agar Camat bisa membina dan memberikan sanksi jika ada pegawainya yang tidak disiplin. (min)