BERITASERUYAN.COM- Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir, mendukung kegiatan kempanye Orangutan Foundation International (OFI) Pekan Peduli Orangutan 2021 yang di gelar di Desa Asam Baru, Kecamatan Danau Seluluk, Selasa (9/11) kemarin.
“ Saya pribadi khususnya pemerintah daerah mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan kempanye OFI ini,” kata Yulhaidir orang nomor satu di Seruyan itu saat menghadiri kempanye OFI tersebut.
Ia berharap, melalui kegiatan kempanye OFI ini dapat menciptakan generasi penerus bangsa yang dapat memahami serta mengetahui tentang bagaimana cara menjaga lingkungan dan menjaga keseimbangan ekosistem alam yang baik.
Mengapa disampaikannya demikian, karena pada rangkaian kegiatan tersebut menghadirkan para pemuda-pemuda mulai dari kalangan pelajar SD, SMP sampai dengan SMA.
“ Saya berpesan khususnya kepada generasi penerus bangsa di Seruyan, agar dapat mengetahui dan memahami bagaimana menjaga lingkungan dan menjaga keseimbangan ekosistem alam,” pesannya.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari jadi Ke- 50 Tahun Penelitian dan Konservasi Orangutan oleh Prof. Dr. Birute, M.F. Galdikas di Kalimantan Tengah.
Perlu diketahui, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari jadi Ke- 50 Tahun Penelitian dan Konservasi Orangutan oleh Prof. Dr. Birute, M.F. Galdikas di Provinsi Kalimantan Tengah.
Dengan beberapa rangkaian kegiatan, yakni lomba melukis dan mewarnai gambar orangutan, sekaligus penanaman pohon peneduh atau penghijauan di Lapangan Gelora Asbar di desa setempat.
Perlu diketahui juga, acara tersebut turut dihadiri Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rudi Hartono, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Budaya (Disporaparbud) Seruyan, camat Danau Selunuk, Camat Seruyan Raya, Camat Danau Sembuluh dan Kepala Desa Asam Baru. (Jib)
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments