Kualitas SDM Putra-Putri Daerah Perlu Ditingkatkan

0
93

BERITASERUYAN.COM– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan mendorong Pemerintah Daerah untuk lebih memperhatikan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) lokal. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan kerja bagi putra-putri daerah Seruyan yang sudah memasuki usia produktif atau siap bekerja.

Ketua DPRD Seuyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan, keseimbangan antara pembangunan dan kesiapan SDM itu harus seimbang, oleh karena itu pemerintah dituntut untuk bisa mencukupi kebutuhan tenaga-tenaga kerja yang terampil dan siap pakai untuk menunjang ketersediaan kesempatan kerja yang ada di daerah kita.

“Mengingat daerah kita ini banyak perusahaan-perusahaan perkebunan, sudah sepatutnya kita serius untuk menyediakan SDM di bidang itu, apalagi selama ini yang mendominasi tenaga teknis di perusahaan perkebunan hanya orang-orang dari luar daerah, sudah seharusnya menyiapkan putra-putri daerah yang siap bekerja untuk di tempatkan diperusahaan tersebut” katanya.

Menurutnya, langkah tersebut bertujuan agar nantinya tidak ada lagi para investor yang berinvestasi di Seruyan untuk beralasan tidak memberikan kesempatan kerja bagi putra-putri lokal hanya karena alasan keahlian.

Untuk itu dalam hal ini DPRD Seruyan sangat menekankan Pemerintah Daerah untuk memperhatikan serta memberikan binaan ketenagakerjaan bagi putra-putri daerah. “Sehingga mereka memiliki keterampilan serta keahlian di bidangnya yang nantinya mereka memiliki potensi yang mempuni untuk bekerja, hal tersebut juga bertujuan untuk menanggulangi angka pengangguran di Kabupaten Seruyan,” Ujarnya. (Jib)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments