Muara Teweh – Bupati Barito Utara H. Shalahuddin melantik dan mengambil sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, dan Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Utara, Jumat (14/11/2025) di Rumah Jabatan Bupati. Acara dihadiri unsur FKPD, Ketua DPRD Hj. Mery Rukaini, Sekda Muhlis, Staf Ahli, Asisten, dan jajaran kepala perangkat daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Shalahuddin menegaskan bahwa jabatan bukan hak, melainkan amanah yang harus dijalankan dengan tanggung jawab, dedikasi, dan integritas tinggi. Ia meminta pejabat baru segera menyesuaikan diri dengan tugas dan lingkungan kerja, serta mengutamakan profesionalitas dan pelayanan publik.
Beberapa instruksi yang disampaikan Bupati antara lain: segera melakukan serah terima jabatan dan dokumen terkait, pejabat lama mendukung pejabat baru, serta kinerja pejabat dievaluasi secara berkala untuk peningkatan kapasitas aparatur.
“Jadikan pelantikan ini sebagai semangat baru untuk bekerja lebih keras, cerdas, dan ikhlas demi terwujudnya Barito Utara yang maju, sejahtera, dan berkeadilan,” ujar Shalahuddin.
Pelantikan ini diharapkan dapat memperkuat tata kelola pemerintahan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Barito Utara.(Red/Adm)







