Muara Teweh – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, menyempatkan diri melakukan kunjungan silaturahmi ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Utara, Jumat (31/10/2025), usai kegiatan senam pagi di lingkungan Pemerintah Kabupaten.

Kedatangan Bupati disambut hangat Kepala Dinas PUPR, M. Iman Topik, beserta jajaran pegawai. Dalam kesempatan ini, Bupati memberikan arahan, motivasi, dan menekankan pentingnya profesionalisme serta semangat kerja bagi seluruh ASN, CPNS, dan PPPK.

“Saya ingin seluruh pegawai bekerja dengan penuh semangat, disiplin, dan ikhlas. Jadikan pekerjaan ini ladang pengabdian, bukan sekadar rutinitas. Kita semua adalah satu tim besar yang bertugas melayani masyarakat Barito Utara,” pesan H. Shalahuddin.

Bupati juga menyinggung perjalanan kariernya di birokrasi, termasuk pengalamannya di Dinas PUPR, yang menurutnya menjadi titik awal pembelajaran tentang tanggung jawab dan disiplin. Ia mendorong seluruh pegawai untuk menjaga harmonisasi, kekompakan, dan kerja sama demi mendukung pembangunan infrastruktur daerah.

“Dinas PUPR adalah ujung tombak pembangunan. Mari terus bersinergi, bekerja dengan hati, dan menjaga kekompakan demi kemajuan Barito Utara yang kita cintai,” pungkas Bupati.(Red/Adm)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments