Angota DPRD Kabupaten Barito Utara H Benny Siswanto,S.Sos.

Muara Teweh – DPRD Kabupaten Barito Utara mengingatkan RSUD Muara Teweh dan PDAM untuk tetap memberikan pelayanan optimal selama masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Wakil Ketua I DPRD Barito Utara, H. Benny Siswanto, S.Sos, menegaskan bahwa pelayanan kesehatan bersifat strategis dan tidak boleh terhenti meski dalam periode libur panjang.

“Tenaga medis harus tetap standby. Pelayanan kesehatan tidak boleh libur, karena masyarakat tetap membutuhkan penanganan,” ujarnya.

Hal serupa juga berlaku bagi PDAM sebagai penyedia layanan air bersih. H. Benny menekankan agar layanan publik lainnya tetap berjalan normal agar masyarakat tidak terganggu selama libur Nataru.(Red/Adm)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments