Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Barito Utara, bekerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Teweh Timur, menggelar kegiatan Sosialisasi Pemanfaatan Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Perlindungan Masyarakat (SIM LINMAS) dan persiapan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) bagi anggota Satlinmas yang bertugas di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Barito Utara Tahun 2025.
Total peserta yang hadir mencapai sekitar 72 orang, terdiri dari perwakilan unsur di Kecamatan Teweh Timur, Kasi Pemerintahan Desa, dan 45 anggota Satlinmas dari 12 desa/kelurahan di Teweh Timur.
Camat Teweh Timur, Mundawan, berharap sosialisasi ini dapat meningkatkan pemahaman peserta terkait penggunaan aplikasi SIM LINMAS. Ia menekankan bahwa implementasi sistem ini penting untuk melindungi masyarakat secara optimal dan meningkatkan kapasitas kita dalam pelayanan publik, khususnya dalam aspek keamanan dan ketertiban.
Kepala Satpol PP Barito Utara, Drs. Aprin Siaga, menekankan pentingnya transformasi digital. Ia menjelaskan, SIM LINMAS hadir sebagai media pelaporan secara real-time berbasis geospasial yang terintegrasi dalam bentuk web dan aplikasi. Ini adalah wujud komitmen untuk mendukung fungsi trantibumlinmas dan sumber data statistik keamanan.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesiapan personel Linmas dalam menjaga ketertiban dan keamanan saat PSU, sekaligus memperkuat sistem pelaporan digital yang mendukung tata kelola pemerintahan yang efektif dan responsif. (Red/Adm)







