BERITASERUYAN.COM- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seruyan mengimbau seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Seruyan melakukan berbagai upaya tdalam menghadapi penyakit yang banyak timbul di musim penghujan seperti saat ini, salah satunya demam berdarah dangue (DBD).
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seruyan, Mahdiniansyah mengatakan menghadapi musim penghujan ini perlu kewaspadaan bagi masyarakat untuk selalu memperhatikan kebersihan lingkungannya agar terhindar dari wabah penyakit dimusim hujan ini.
Mahdiniansyah mengatakan, cara terbaik mencegah DBD yaitu melalui pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dengan melakukan 3M (menguras, mengubur, dan menutup). Dengan begitu penyakit yang disebabkan nyamuk Aedes Aegypty itu bisa dikendalikan dari mulai jentik.
Selain itu, dirinya meminta masyarakat untuk ikut aktif berpartisipasi dalam memutus rantai hidup nyamuk Aedes aegypty yakni dengan aktif melakukan gerakan 3M tempat-tempat yang menjadi genangan air, baik di luar ruangan maupun di dalam rumah sehingga diharapkan tidak ada kesempatan bagi nyamuk untuk bertelur.
Semoga dengan gerakan 3M, masyarakat dapat membantu mengurangi populasi nyamuk Aedes aegypty dan angka penularan DBD juga akan berkurang. (Jib)