BERITASERUYAN.COM- Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika dan Statistik (Diskominfo) Kabupaten Seruyan H Sugian Noor menegaskan bahwa dirinya siap bersaing dengan sejumlah peserta yang mengikuti seleksi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seruyan yang saat ini telah dilaksanakan.
Menurutnya, jabatan Sekda merupakan karier tertinggi untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), maka dari itu, dirinya yang sudah memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi terbuka itu berkomitmen untuk menambah pengalaman mengikuti tes jabatan Sekda itu nantinya.
Dijelaskanya, dirinya punya tekat kuat, jika nantinya diberi kepercayaan menduduki jabatan Sekda tersebut, maka sudah tentu dirinya akan memberikan kinerja terbaik untuk pimpinan daerah dan seluruh masyarakat Seruyan.” Saya ikut seleksi ini untuk menambah pengalaman dan juga untuk memberikan kinerja terbaik untuk Seruyan nantinya,” tegasnya.
Ditanya terkait pengalaman, mantan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian tersebut mengaku sudah cukup, sehingga dengan adanya seleksi jabatan Sekda itu dirinya ingin bekerja lebih maksimal lagi untuk kemajuan Seruyan.” Sekda merupakan pembina ASN maka perlu kita maksimalkan pelayanan dan juga pelayanan pimpinan daerah,” tegasnya.
Untuk ditekahui, saat ini sudah ada empat pejabat Seruyan yang mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi jabatan Sekda tersebut, diantaranya Plh Sekda Seruyan Djainuddin Noor, Kepala BPBD Seruyan Agung Sulistiyo, Sekwan DPRD Seruyan Arniansyah dan juga Kepala Diskominfo Seruyan H Sugian Noor. (YG)