BERITASERUYAN.COM- Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Pemkab Barut) mengapresiasi atas keberadaan Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) “Iya Mulik Muara Teweh” yang baru saja diresmikan. Dengan adanya Sentral Layanan Universitas Terbuka ini dapat memajukan sektor pendidikan khususnya di wilayah Kabupaten Barito Utara.

Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis melalui Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Evereday Noor menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Barito Utara sangat mengapresiasi atas keberadaan Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) ‘”Iya Mulik Muara Teweh”.

Dikatakannya, bahwa tujuan dari pendidikan adalah untuk mengembangkan potensi dan mencerdaskan manusia agar siap menghadapi kehidupan dimasa yang akan datang, namun sayangnya terkadang tidak semua dari kita yang beruntung dapat menikmati pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Menurut dia, dengan hadirnya Universitas Terbuka (UT), sebagai universitas yang dipercaya oleh pemerintah untuk mengemban misi memeratakan pendidikan bagi seluruh warga negara indonesia dimanapun mereka berada, berkomitmen penuh untuk melaksanakan mandat tersebut.

“Universitas terbuka dirancang untuk memfasilitasi mereka yang tidak mempunyai kesempatan menyelesaikan studinya di perguruan tinggi konvensional karena berbagai hambatan termasuk faktor ekonomi, geografis dan demografis. Oleh karenanya, universitas terbuka hadir untuk menjangkau yang tak terjangkau,” kata dia.

Lebih lanjut diungkapkan, dengan proses panjang berdirinya Salut Iya Mulik saat ini mungkin kita belum bisa melihat hasil dalam waktu dekat. Namun dirinya yakin bahwa pendidikan adalah sebuah investasi, yang tentunya perlu waktu, pengorbanan, semangat dan ketekunan dalam menjalaninya. (R1)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments