Gebyar Posyandu Presisi Dalam Rangka Turunkan Angka Stunting

0
23

BERITASERUYAN.COM- Polres Seruyan menggelar kegiatan gebyar posyandu presisi, bertempat di Halaman Kantor Desa Persil Raya, Rabu (8/5).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolres Seruyan AKBP Priyo Purwanto beserta jajaran dan dihadiri Pj Bupati Seruyan dalam hal ini diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas. Selain itu turut hadir Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan.

Kapolres Seruyan AKBP Priyo Purwanto dalam sambutannya mengatakan kegiatan gebyar posyandu presisi ini dilaksanakan dalam rangka salah satunya sebagai upaya percepatan penurunan angka stunting.

“Sebagaimana kita ketahui untuk kabupaten Seruyan sesuai data dari Setda bahwa kurang lebih untuk kabupaten Seruyan dari hasil pemeriksaan ataupun pengukuran dari 5.000 anak-anak dan yang terindikasi stunting sekitar 750,” katanya.

Oleh karena itu lanjut Kapolres, dengan adanya kegiatan sinergitas bersama antara kepolisian, pemerintah daerah, kejaksaan, dan stakeholder terkait lainnya yang mendukung diharapkan bisa membantu menurunkan angka stunting khusunya di kabupaten yang berjuluk Bumi Gawi Hatantiring ini.

“Mudah-mudahan anak-anak kita yang terindikasi stunting yang pertumbuhannya tidak normal, dengan perhatian khusus dari kita lambat laun akan bisa menurun dan mudah-mudahan di Kabupaten Seruyan ini angka stunting tidak ada lagi,” ujarnya.

Selain itu disampaikannya, bahwa Polres Seruyan kedepannya memiliki program yakni dimala seluruh pejabat Polres mulai dari Kapolres hingga perwira mempunyai program untuk mengangkat anak asuh minimal satu anak asuh dan bertanggung jawab terhadap pertumbuhan dari anak-anak yang diindikasikan stunting.

“Ini juga merupakan program dari Kapolda Kalteng yang digelar serentak dan diharapkan bisa menurunkan angka stunting se Kalteng. Selain itu dengan kegiatan ini juga diharapkan bisa menurunkan angka kemiskinan, dimana saat ini kabupaten Seruyan termasuk kategori wilayah dengan angka kemiskinan tertinggi se Kalteng,” pungkasnya.

Sementara itu Pj Sekda Seruyan Bahrun Abbas dalam hal ini mewakili pemerintah daerah menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terlaksananya kegiatan ini yang tentunya sesuai harapan bersama dapat mempercepat penurunan angka stunting di Seruyan.

“Pemerintah daerah menyambut baik atas terlaksananya kegiatan ini, ini salah satu bentuk sinergi kita bersama antara Pemda Polri dan Stakeholder terkait untuk menekan angka stunting di Seruyan, semoga apa yang kita harapkan melalui kegiatan ini dapat terwujud sebagaimana mestinya,” pungkasnya. (red)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments