Pj Bupati Seruyan Tinjau Desk Pemilu Kabupaten Seruyan

0
24
Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor (kiri) dan Pj Sekda Seruyan (kanan) saat melakukan peninjauan langsung ke Sekretariat Posko Desk Pemilu Pemerintah Kabupaten Seruyan

BERITASERUYAN.COM– Pj Bupati Seruyan Drs.H. Djainuddin Noor, M.A.P., melakukan peninjauan langsung ke Sekretariat Posko Desk Pemilu Pemerintah Kabupaten Seruyan, bertempat di Kantor Kesbangpol Seruyan, Rabu (14/2).

Pada kesempatan ini pula, Pj Bupati Seruyan juga mengikuti zoom meeting dengan Desk Pemilu Provinsi Kalimantan Tengah, zoom ini terkait dengan laporan sementara hasil perolehan suara dari masing-masing desk pemilu Kabupaten/Kota se Kalimantan Tengah kepada desk pemilu provinsi Kalimantan Tengah.

Pj Bupati Seruyan memaparkan, bahwa terkait perkembangan kabupaten Seruyan, mulai dari pencoblosan sampai dengan perhitungan suara berjalan kondusif serta perolehan suara sementara untuk Pilpres yang ada di Kabupaten Seruyan.

Dirinya berharap agar masyarakat bersabar menunggu hasil final dari KPU. “Tetap menjaga keamanan dan ketertiban serta tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat memecah belah,” ujarnya.

Turut hadir mendampingi Pj Sekretaris Daerah, Perwira Penghubung Kodim 1015 Sampit, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah, Kepala Kesbangpol Kabupaten Seruyan, Kabag Pemerintahan, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan serta tim dari desk pemilu kabupaten Seruyan. (red)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments