Tingkatkan Kediisiplin ASN, Pemkab Seruyan Berlakukan iOffice Plus

0
161

BERITASERUYAN.COM—Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) serta transformasi sistem digital, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan mulai berlakukan iOffice Plus.

Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian (Diskominfosandi) Seruyan Reson Rusdianto mengatakan, iOffice Plus merupakan digital solution atau solusi digital agar semua Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dapat dikontrol kehadiran dan keberadaannya.

“Hal ini dapat membantu pimpinan untuk dapat langsung melihat kedisiplinan dan keberadaan anak buahnya. Begitu juga dengan pimpinan daerah yang secara langsung dapat melihat di mana keberadaan pejabat-pejabat SKPD di lingkungan Pemkab Seruyan,” katanya, Rabu (3/1).

Reson Rusdianto menambahkan, aplikasi iOffice Plus tersebut merupakan upaya pemerintah untuk mewujudkan digitalisasi sistem di Bumi Gawi Hatantiring sehingga meningkatkan mutu pelayanan publik.

“Oleh karena itu, saya berharap, seluruh SKPD di lingkungan Pemkab Seruyan dapat menggunakan aplikasi ini sebaik dan seefektif mungkin,” pungkasnya. (Ys)

3.7 3 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments