BERITASERUYAN.COM- Pelaksanaan kegiatan MTQH ke XXXI tingkat Kalteng pada hari ini, Senin (20/11/2023) terdapat 9 (sembilan) cabang lomba yang dilombakan yang tersebar di beberapa venue atau beberapa tempat.

Salah satu gelaran dilaksanakan di venue GOR Pangeran Ratu Alamsyah, dimana Pj Bupati, Drs Muhlis hadir langsung dan memberi semangat kepada 4 (empat) kafilah Barito Utara yang sedang berlomba Seni Kaligrafi Al Quran pada cabang lomba Khath Naskah putra/putri, Khat Hiasan putra putri.

Kunjungan Pj Bupati Barito Utara ini untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para kafilah Barito Utara yang berlomba pada MTQH ke XXXI Tingkat Kalteng tahun 2023.

Selanjutnya, Pj Bupati Muhlis juga memberikan dukungan dan dorongan semangat kepada 2 (dua) kafilah di ruangan laboratorium Universitas Antakusuma yang memperlombakan cabang Karya Tulis Ilmiah Al Quran.

“Mereka saat ini sedang berlomba pada babak penyisihan pada gelaran MTQH, semoga kunjungan kami dapat menambah semangat dan anak-anak terus berjuang untuk menjadi yang terbaik,” kata Pj Bupati Muhlis.

Pendamping kafilah selama di Pangkalan Bun, Ustad Nurul Anwar yang menerima langsung kunjungan Pj Bupati di GOR Pangeran Ratu Alamsyah ini merasa sangat gembira dan bahagia dimana dirinya menyatakan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pj Bupati. “Semoga dengan kehadiran Bapak Pj Bupati Barito Utara pak Muhlis, semangat anak-anak akan semakin terlecut,” harap Anwar. (AD1)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments