BERITASERUYAN.COM- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan mulai memanfaatkan kecanggihan teknologi di sektor konstruksi untuk memberikan peluang kepada semua pihak untuk berkontribusi membangun daerah.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Seruyan Budi Rahman mengatakan, saat ini Pemkab Seruyan mulai melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) E-purchasing dan E-katalog di bidang konstruksi.
Menurutnya, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar tentang konsep E-purchasing dan E-katalog di bidang konstruksi yang selama ini belum mampu terbuka untuk semua pihak.
“E-purchasing bertujuan untuk mempermudah akses konstruksi untuk semua pihak, sementara E-katalog merupakan solusi bagi pemilihan penyedia jasa yang terbuka, cepat dan mudah. Tentu, transparansi,” katanya, Rabu (22/11).
Budi berharap, dengan adanya kegiatan tersebut peserta akan mendapatkan wawasan yang komprehensif mengenai dasar-dasar dan metode e-purchasing dan e-katalog, terkhusus di bidang konstruksi. (Ys)