BERITASERUYAN.COM- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Zuli Eko Prasetyo menyayangkan minimnya kehadiran pelaku usaha dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan pemerintah daerah salah satunya dikegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Seruyan. Rabu (20/11).
Menurutnya, kegiatan yang dilaksanakan oleh DPMPTSP sangat bagus, bahkan mendatangkan narasumber dari ibu kota, namun sangat disayangkan kehadiran sejumlah pelaku usaha sangat minim sehingga acara yang cukup bagus itu harus ada kekurangan karena minimnya peserta.
Â
“Seharusnya pelaku usaha harus hadir karena kegiatan ini outputnya nanti berhubungan dengan pelaku usaha,” ujarnya.
Â
Menurutnya, kedepan dinas terkait yang melakukan kegiatan harus memastikan pesertanya hadir dengan maksimal sehingga acara yang dilaksanakan tidak hanya serimonial saja. (FN)