Jalan Asam Baru Ambruk, Lalulintas Lumpuh Total

0
811

BERITASERUYAN.COM- Masyarakat yang ingin melewati jalan Jendral Sudirman sekitar kilometer 124 desa Asam Baru Kecamatan Danau Seluluk Kabupaten Seruyan harus berhati-hati melewati jalur tersebut, pasalnya sekitar pukul 14.20 WIB tadi jalan penghubung itu ambruk dan lalulintas sementara lumpuh total.

Informasi yang dihimpun, ambruknya jalan yang berdekatan dengan jembatan desa Asam Baru itu dikarenakan pipa goron-gorong yang terbuat dari lapisan baja yang sudah termakan usia sepertinya tidak mampu menahan beban dan juga kondisi cuaca yang hujan lebat.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan M Aswin yang pada saat itu berada dilokasi menyebutkan kondisi lalulintas didaerah itu untuk saat ini lumpuh total karena jalan ini merupakan jalan satu-satunya untuk akses masyarakat dilintas Kabupaten.

Menurutnya, tidak ada korban jiwa pada saat kejadian itu, namun ada satu unit truk yang bermuatan yang mengalami kerusakan akibat ambruknya jalan itu.” Kami sudah berkoordinasi dengan instansi terkait agar segera membuat jalur arternatif lalulintas tidak lumpuh,” tegasnya. (FN)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments