BERITASERUYAN.COM- Bupati Seruyan Yulhaidir menghadiri apel gelar sarana prasarana (Sarpras) kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tahun 2023 Polres Seruyan, bertempat di Halaman Mapolres Seruyan, Jumat (6/1).
Dalam kesempatan itu, Yulhaidir didamping Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, serta turut dihadiri Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), PJU Polres Seruyan, serta pihak terkait lainnya.
Apal dipimpin langsung oleh Kapolres Seruyan, AKBP Gatot Istanto. Adapun apel ini merupakan apel gabungan yang diikuti oleh personil dari Polres Seruyan, TNI, Pemadam Kebakaran (Damkar), Satpol PP dan Badan Penanggulangan Bencana Kebakaran (BPBD) Seruyan.
Bupati Seruyan Yulhaidir, dalam kesempatan itu menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Polres Seruyan serta pihak terkait lainnya yang telah berupaya untuk menanggulangi Karhutla di wilayah setempat.
“Apel ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara Polri, TNI dan Pemerintah Daerah dalam penanggulangan Karhutla di wilayah setempat, ini patut diapresiasi dan diberi dukungan,” katanya.
Orang nomor satu di pemerintahan Bumi Gawi Hatantiring itu menambahkan, bahwa Pemerintah Daerah siap berkontribusi dalam penanggulangan Karhutla di Kabupaten Seruyan baik dari segi Sarpras maupun personil.
Sementara itu, Kopolres Seruyan, AKBP Gatot Istanto mengatakan, kegiatan apel ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengecek kesiapsiagaan sarana prasarana, operator serta personil yang akan diterjunkan dalam penanggulangan bencana Karhutla khususnya di Kabupaten Seruyan.
“Melalui kegiatan ini kita ingin memastikan kesiapan personil dan operator serta mengecek sarana prasarana Karhutla, sehinggga nanti jika sewaktu-waktu di Seruyan terjadi kebakaran hutan dan lahan kita siap terjun untuk mengamankan, apel ini juga ditujukan untuk mengantisipasi sejak dini adanya potensi Karhutla,” katanya.
Selain itu, dirinya juga mengajak kepada seluruh stakeholder terkait untuk bersama sama-sama bahu-membahu melaksanakan pencegahan sedini mungkin kebakaran hutan dan lahan di wilayah Bumi Gawi Hatantiring.
Dipenghujung kegiatan, Bupati Seruyan beserta jajaran didampingi Kapolres Seruyan dan PJU Polres Seruyan secara bersama-sama meninjau dan menguji coba Sarpras Karhutla yang ada di Polres Seruyan. (Jib)