BERITASERUYAN.COM- Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo menyambut baik peresmian angkringan Batang Banyu di Desa Sungai Undang Kecamatan Seruyan Hilir yang harapannya dapat menggiatkan sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) masyarakat sekitar.
Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 77 Republik Indonesia (RI) dan HUT ke 15 Desa Sungai Undang sekaligus peresmian angkringan Batang Banyu, Sabtu (27/8) malam.
“Saya mengapresiasi adanya inovasi di Desa Ini, saya pikir perlu mendapatkan dukungan karena ini memiliki banyak dampak positif salah satunya untuk memajukan UMKM,” ujarnya.
Menurut Eko, adanya angkringan ini memiliki imbas besar bagi kesejahteraan masyarakat sekitar, karena selain sebagai tempat angkringan, tempat ini juga menjadi pilihan masyarakat sebagai tempat wisata.
“Suasananya sangat nyaman karena berada di atas dermaga dan pengunjung juga disuguhkan dengan keindahan dari dermaga dan sungai setempat, tentu kedepan banyak pengunjung kesini sehingga menjadi peluang untuk perekonomian masyarakat,” tambahnya.
Lanjut Politikus PDI Perjuangan ini menambahkan, dengan adanya sebuah inovasi ini diharapkan mampu menjadi contoh bagi desa-desa lainnya di Bumi Gawi Hatantiring, untuk lebih kreatif demi kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat. (Jib)