Muara Teweh – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, meninjau langsung pembangunan Jembatan Tumpung Laung–Sikan, bagian dari tiga proyek jembatan besar prioritas daerah, termasuk Jembatan Lemo dan Jembatan Lahei.

Bupati menekankan, ketiga jembatan ini penting untuk meningkatkan konektivitas, memperlancar arus barang dan jasa, serta membuka akses ke wilayah yang sebelumnya sulit dijangkau.

Kepala Dinas PUPR, M. Iman Topik, menyebut progres konstruksi terus dikebut dengan standar teknis dan keselamatan yang ketat, serta pengawasan intensif agar hasilnya aman dan maksimal.

Pemerintah optimistis, ketiga jembatan ini akan mendorong pertumbuhan ekonomi, memperkuat mobilitas masyarakat, dan mengurangi kesenjangan pembangunan antarwilayah.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments