Pj Bupati Barito Utara Drs Muhlis

Pemerintah Kabupaten Barito Utara menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Indra Gunawan, SE., MPA atas pengabdiannya sebagai Penjabat Bupati Barito Utara selama periode 30 Mei hingga 10 Oktober 2025.

Apresiasi tersebut diberikan atas dedikasi dan komitmen Indra Gunawan dalam menjaga kesinambungan roda pemerintahan serta stabilitas daerah selama masa transisi menuju pelantikan bupati definitif. Selama menjabat, berbagai program pemerintahan tetap berjalan dengan baik melalui sinergi antar perangkat daerah dan kolaborasi bersama masyarakat.

Sekretaris Daerah Barito Utara, Drs. Muhlis, menyampaikan bahwa kepemimpinan Indra Gunawan telah memberikan kontribusi positif bagi daerah, khususnya dalam menjaga pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan.

Ia menambahkan, kebijakan dan langkah strategis yang dilakukan selama masa jabatan tersebut menjadi fondasi penting bagi pemerintahan selanjutnya di bawah kepemimpinan Bupati Barito Utara H. Shalahuddin.

Pemkab Barito Utara berharap semangat kerja, disiplin, dan kolaborasi yang telah dibangun dapat terus dilanjutkan demi mendukung pembangunan berkelanjutan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.(Red/Adm)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments