Kuala Kapuas – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kuala Kapuas melaksanakan pemeriksaan badan dan barang bawaan terhadap setiap pengunjung yang datang, Senin (25/8/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga keamanan serta mencegah masuknya barang-barang terlarang ke dalam lingkungan rutan.
Petugas pengamanan melakukan pemeriksaan dengan teliti terhadap barang bawaan pengunjung, mulai dari tas, makanan, hingga benda pribadi lainnya. Tidak hanya itu, pemeriksaan badan juga dilakukan dengan cara yang sopan dan sesuai prosedur sehingga tetap menjaga kenyamanan para pengunjung.
Kepala Rutan Kuala Kapuas, Daniel Kristianto menyampaikan bahwa pemeriksaan merupakan langkah rutin yang wajib dilakukan. “Kami memastikan setiap pengunjung yang masuk mengikuti aturan yang berlaku, demi terciptanya situasi rutan yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, Rutan Kapuas berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan serta menjamin keamanan baik bagi warga binaan, petugas, maupun masyarakat yang berkunjung. (Red)





