MUARA TEWEH – Penjabat (Pj) Bupati Barito Utara (Barut), Indra Gunawan, SE., MPA, secara resmi melantik pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Barito Utara periode 2024–2028 serta melantik Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) ke-52 tingkat Kabupaten Barito Utara, Rabu (20/8/2025).

Dalam sambutannya, Pj Bupati Indra Gunawan menegaskan kepada pengurus LPTQ dan Dewan Hakim untuk bekerja dengan penuh kejujuran, profesionalitas, dan tanggung jawab, tidak hanya kepada masyarakat tetapi juga kepada Allah SWT.

“Ikrar yang baru saja diucapkan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan… Penilaian harus dilakukan secara objektif, jujur, dan bebas dari intervensi pihak manapun,” tegasnya.

Pj Bupati juga menyatakan bahwa MTQH merupakan bagian dari program prioritas Pemerintah Barito Utara dan mendapatkan alokasi anggaran melalui APBD setiap tahunnya. Ia berharap MTQH menjadi sarana untuk memperkuat syiar Islam, pembinaan akhlak mulia, dan mencetak generasi qur’ani yang unggul serta mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

Pj Bupati berpesan agar MTQH dijadikan momentum untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an dan Hadist serta membentuk karakter generasi yang berakhlakul karimah. Acara ditutup dengan doa bersama.(Red/Adm)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments