Dampak Efisiensi Anggaran, Pelayanan Adminduk di Seruyan Hanya Dibuka Di Kabupaten

0
22

BERITASERUYAN.COM– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Seruyan akan mengalihkan seluruh pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) dari tingkat kecamatan ke tingkat kabupaten. Kebijakan ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, menyusul penerbitan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi anggaran.

Kepala Disdukcapil Seruyan, Domanses Al Atak, mengungkapkan bahwa salah satu dampak dari kebijakan tersebut adalah penonaktifan jaringan komunikasi data di seluruh kecamatan, termasuk di wilayah Kabupaten Seruyan.

“Pengalihan pelayanan ini merupakan bagian dari upaya efisiensi anggaran yang diinstruksikan langsung oleh Presiden. Seluruh proses administrasi yang sebelumnya dapat dilakukan di kecamatan kini akan dilayani di kantor Disdukcapil tingkat kabupaten,” jelas Domanses saat ditemui di Kuala Pembuang, Selasa (15/4).

Meski menghadapi sejumlah tantangan, terutama di wilayah terpencil seperti Kuala Pembuang, pihaknya menyatakan kesiapan dalam menyiapkan infrastruktur pendukung di tingkat kabupaten agar pelayanan tetap berjalan optimal.

“Kami akan memastikan pelayanan administrasi kependudukan tetap berjalan lancar, meskipun telah terjadi pengalihan lokasi pelayanan,” ujarnya.

Domanses juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan penyedia jasa jaringan komunikasi data untuk mendukung kelancaran proses administrasi. Hal ini penting agar pelayanan kepada masyarakat, khususnya di daerah yang sulit dijangkau, tidak mengalami gangguan.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa kebijakan ini diharapkan dapat mengoptimalkan penggunaan anggaran daerah.

“Dengan pelayanan terpusat di kabupaten, kami bisa lebih fokus dalam pengelolaan anggaran serta meningkatkan kualitas pelayanan publik,” tambahnya.

Ia menegaskan, meskipun perubahan ini cukup signifikan, pihaknya berkomitmen untuk melaksanakannya dengan sebaik-baiknya demi kemajuan Kabupaten Seruyan.

“Kami akan terus berupaya agar pelayanan tetap efisien dan tidak mengganggu kenyamanan masyarakat, terutama mereka yang tinggal di wilayah terpencil,” pungkasnya. (WD)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments