BERITASERUYAN.COM– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Zuli Eko Prasetyo memberikan tanggapannya terkait visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Seruyan dalam lima tahun ke depan.
Dalam wawancara pada Senin (3/3), Zuli Eko menilai bahwa arah kebijakan yang disampaikan kepala daerah selaras dengan amanah UUD 1945, khususnya dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Jadi sudah kita dengarkan panjang lebar pidato kepala daerah yang berkaitan dengan visi-misi beliau berdua lima tahun ke depan. Kami juga tadi sempat membahas itu. Kalau dari yang kita dengar, memang secara garis besar arah dari kebijakan berkaitan dengan perekonomian, tentang ketahanan pangan, dan yang jelas menunjang faktor ekonomi,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa kebijakan yang diusung pemerintah daerah harus benar-benar memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran.
DPRD Seruyan berkomitmen untuk mengawal dan mengawasi setiap kebijakan yang diterapkan agar sesuai dengan tujuan pembangunan daerah. “Bagus dan sesuai dengan amanah UUD 1945, karena tujuan kita bernegara ini untuk kesejahteraan masyarakat dan kemakmuran. Jadi, kita kawal bersama-sama,” tambahnya.
Dengan dukungan penuh dari DPRD, diharapkan program-program pemerintah daerah dapat berjalan secara efektif dan membawa manfaat nyata bagi masyarakat Seruyan. (WD)