BERITASERUYAN.COM – KUALA KAPUAS – Sementara umat muslim akan menjalankan ibadah puasa dimana Bulan Ramadhan 1446 Hijriah tinggal hitungan hari, permintaan kebutuhan bahan pokok diprediksi bakal mengalami peningkatan yang cukup drastis, dimana masyarakat sudah tentu sangat membutuhkan hal tersebut.
“Ketersediaan bahan-bahan pokok kebutuhan masyarakat dibulan Ramadan nanti harus diantisipasi dan dipastikan aman, ” ucapnya.
Legislator Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Kapuas ini menegaskan langkah antisipasi ketersediaan stok bahan pokok harus dipastikan dari sekarang, dimana Umat Muslim telah menjalankan ibadah puasa sehingga diharapkan tidak lagi mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pangan.
“Seperti minyak goreng, beras, telur, gula, daging ayam, sapi, bawang merah dan bawang putih, lombok serta kebutuhan pokok lainnya,”katanya.
Begitu juga dengan ketersediaan stok tabung gas elpiji harus dipastikan aman dan tersedia di pasaran.” Jangan sampai masyarakat kesulitan mencari gas elpiji, ” tegasnya
Untuk membantu masyarakat, khususnya dalam ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri pemerintah daerah Kabupaten Kapuas melalui dinas terkait juga diminta untuk mempersiapkan langkah-langkah antisipasi. Seperti menggelar operasi pasar atau kegiatan pasar penyeimbang dibeberapa titik di wilayah kabupaten Kapuas menjangkau seluruh kecamatan.(Red/Adm).







