BERITASERUYAN.COM- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Utara menyelenggarakan acara Syukuran Penyelenggaraan Ibadah Haji Kabupaten Barito Utara tahun 2024 dilaksanakan hari ini, Rabu (14/7/2024) dengan penuh khidmat di aula Kemenag setempat.

Acara tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat dan pejabat daerah, termasuk Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum H Yaser Arapat yang mewakili Pj Buapti Barito Utara, Kepala Kantor Kementerian Agama, Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia Kabupaten Barito Utara serta para alim ulama dan tokoh agama setempat dan para jamaah haji Barito Utara.

Pj Bupati Barito Utara, Drs Muhlis dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Asisten Sekda H Yaser Arapat menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun ini.

Pj Bupati Muhlis melalui Asisten Sekda H Yaser Arapat mengapresiasi Kepala Kantor Kementerian Agama dan jajaran serta petugas pendamping yang telah menjalankan tugas mereka dengan baik. Ucapan selamat juga disampaikan kepada jamaah haji yang telah menyelesaikan rangkaian ibadah mereka dengan aman dan lancar.

“Semoga ibadah haji yang telah dilaksanakan mendapatkan predikat haji mabrur dan semoga para jamaah dapat menjadi teladan bagi masyarakat sekitar,” ujar Pj Bupati Muhlis melalui Asisten Sekda H Yaser Arapat. (R1)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments