BERITASERUYAN.COM- Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Barito Utara Karianto Saman mengatakan melalui pendidikan dan pelatihan (Diklat), calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) akan dilatih untuk menjadi pribadi yang mandiri, bertanggung jawab, dan siap menghadapi berbagai tantangan.
Ketua Komisi II DPRD Barito Utara, Karianto Saman menanggapi pembukaan Diklat bagi calon anggota Paskibraka Kabupaten Barito Utara tahun 2024 bahwasannya seluruh calon anggota paskibraka merupakan putra-putri terbaik Barito Utara yang telah dinyatakan lulus seleksi dengan berbagai proses dan tahapan yang telah dilalui.
“Sehingga pada hari ini akan mulai dididik dan dilatih (Diklat) sebagai calon anggota Paskibraka untuk mengemban tanggung jawab besar pada peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 pada tanggal 17 Agustus 2024 yang akan datang,” kata politisi PDI Perjuangan Barito Utara ini.
Kesemuanya itu kata Ketua Komisi II DPRD Barito Utara, tentunya harus diperjuangkan sejak dini, karena selain memerlukan pengorbanan, juga memerlukan niat, tekad, semangat dan kerja keras yang tinggi serta keuletan dan ketekunan dari para siswa dan siswi itu sendiri. (R1)