FLS2N Seruyan Jenjang SD/SMP Resmi Dibuka, ini Arahan Kepala Disdik

0
12

BERITASERUYAN.COM- Kegiatan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SD/SMP Kabupaten Seruyan tahun 2024 resmi dibuka, bertempat di Lapangan Tennis Indoor Kuala Pembuang, Jumat (17/5).

Kegiatan FLS2N SD dan SMP ini dilaksanakan pada tanggal 16 sampai dengan 18 Mei 2024 dan akan digelar di beberapa lokasi antaranya, di Lapangan Tennis Indoor, Aula SMPN 1 Kuala Pembuang dan Aula SD Asseruyaniyyah.

Dalam pelaksanaannya, untuk juri berasal dari perwakilan dari sanggar dan praktisi seni. Sementara itu peserta yang mengikuti festival lomba ini untuk tingkat SD terdiri dari 8 kecamatan yang berjumlah 57 peserta dan 36 pendamping. Dan untuk peserta SMP terdiri dari 9 kecamatan yang berjumlah 92 peserta dan 41 pendamping.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Seruyan Rusdi Hidayat dalam arahannya menyampaikan, penyelenggaraan FLS2N sebagai salah satu upaya untuk mengembangkan jiwa seni peserta didik sekolah dasar karena melalui FLS2N akan menumbuhkan rasa cinta terhadap seni sehingga akan memberikan inspirasi mereka untuk melestarikan kesenian indonesia dan perlindungan terhadap kekayaan budaya bangsa.

“FLS2N menggali potensi peserta didik sekolah dasar di bidang seni selain itu juga memberikan ruang bagi unjuk bakat, minat, kreativitas, serta inovasi. Maka dari itu pusat prestasi nasional sekretariat jenderal kementarian pendidikan dan kebudayaan riset dan teknologi menyelenggarakan FLS2N yang di dukung oleh dinas pendidikan kabupaten, penggiat seni dan budaya serta praktisi maupun masyarakat professional,” imbuhnya.

Berdasarkan visi dan misi maka tema FLS2N tahun 2024 adalah “merdeka berprestasi, talenta seni menginspirasi” tema ini bermakna harapan agar peserta didik memiliki kesempatan untuk berprestasi dan menggali potensi di bidang seni.

Rusdi berharap, melalui kegiatan ini akan berdampak pada peserta didik dalam menyiapkan diri menghadapi tantangan perkembangan informasi tanpa batas, kemajuan teknologi dan kepekaan terhadap persoalan sosial budaya dan lingkungan.

“Anak-anak ku yang saya cintai, kalian adalah yang terpilih dari tingkat kecamatan untuk mewakili ke tingkat kabupaten, gunakan ini sebagai ajang berkompetisi dan menambah ilmu atau pengalaman yang nantinya bisa jadi motivasi adik-adiknya di sekolah masing-masing, saya berpesan kepada peserta untuk bertanding secara sportif, setiap pertandingan selalu ada yang menang dan yang kalah jangan mudah putus asa bagi yang belum bisa mendapatkan juara dan jangan sombong untuk yang mendapatkan juara, terus berlatih untuk mempersiapkan tahapan berikutnya, sedangkan untuk para dewan juri saya juga berpesan agar selalu menjunjung tinggi sportifitas dan profesionalisme,” harapnya.

Dirinya menambahkan, bawa dirinya juga berharap agar tahun ini beberapa perwakilan dari Kabupaten Seruyan untuk tampil di tingkat nasional, karena Kabupaten Seruyan termasuk unggulan dalam bidang seni. (jib)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments