Pj Bupati Seruyan Imbau Masyarakat Tidak Melakukan Upaya Melanggar Hukum

0
96
Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor

BERITASERUYAN.COM- Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor mengimbau seluruh masayarakat di Bumu Gawi Hatantiring agar tidak melakukan upaya melanggar hukum. Imbauan ini disampaikannya melalui vidio singkat di akun resmi facebook protokol seruyan, Sabtu (4/5).

“Saya sebagai Penjabat Bupati Seruyanmenyatakan dengan ini menolak sepenuhnya segala upaya yang dilakukan masyarakat tentunya yang melanggar hukum terutamauntuk kegiatan yang sekarang diduga akan terjadi lagi katakanlah penjarahan ataupun aksi demo yang kita harapkan jangan sampai terjadi hal-hal yang bersikap anarkis,” katanya.

lanjut disampaikannya, oleh sebab itu dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan khususnya agar jangan sampaiikut terprovokasi terhadap kegiatan yang dimaksud.

Selain itu, untuk mengantisipasi adanya upaya dari masyarakat melanggar hukum, Pj Bupati Seruyan meminta khususnya yang ada di lapangan antara lain para Camat,Kepala Desa, Mantir, Damang, Tokoh Masyarakat maupun Tokoh Agama agar turut serta berpartisipasi aktifuntuk mengimbau warganyaagar jangan sampai ikut melakukan hal yang tidak diinginkan.

“Dan saya selaku Pj Bupati Seruyan terus terang mendukung secara penuh apa yang telah dilakukan oleh apara penegak hukum, Polres Seruyan, Polres Kotawaringin Barat dan pihak Kapolda Kaltengdalam hal menjaga keamanan ketertiban masyarakat yang ada khususnya di Kabupaten Seruyan,” imbuhnya,

Dirinya mengajak kepada kita semua agar bersama-sama saling menjaga kamtibmas agar kehidupan kita dapat berjalan normal, perekonomian normal, sehingga kita bisa merasakan nyaman tentram sebagaimana mestinya. (red)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments