DPRD Kapuas Hadiri Musrenbang Kecamatan Tamban Catur

0
2

BERITASERUYAN.COM- Kagiatan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) terus dilakukan, dimana beberapa hari lalu, dilaksanakan diwilayah Kecamatan Tamban Catur Kabupaten Kapuas, yang dihadiri oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas.

Dalam kegiatan musrenbang untuk kegiatan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) untuk Tahun Anggaran 2025 merupakan sarana penyusunan program pembangunan pemerintah. Sehingga nantinya dapat terserap dan tersalurkan untuk pembangunan diwilayah Tamban Catur.

Saat dikonfermasi anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Noni Ermirawati mengatakan, sebagai wakil rakyat akan siap mengawal musrenbang RKPD 2025 yang saat ini terus berjalan sampai pada tahun 2025 sehingga bisa ada pembangunan di wilayah tersebut.

“Sudah tentu akan terus kami kawal musrenbang RKPD 2025 ini, karena ini merupakan usulan dari masyarakat langsung, jadi setidaknya ada nanti pembangunan di wilayah Tamban catur dan Kecamatan dari Dapil kami,” katanya.

Namun perlu dingat bahwa sebagai anggota DPRD Kabupaten Kapuas seperti kewajiban yang menjadi tugas pokoknya menerima aspirasi tersebut tidak hanya melalui Musrenbang, akan tetapi bisa melalui kegiatan reses, kunker ataupun usulan dissampaikan secara langsung. (AND)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments