BERITASERUYAN.COM- Anggota Komisi B DPRD Palangka Raya, Khemal Nasery menyebutkan bahwa ada empat langkah yang harus diperhatikan para pelaku usaha wisata dalam mengembangkan tempat wisata.
“Hal ini mesti dilakukan sendiri oleh pelaku usaha, ditambah program pemerintah daerah yang selaras. Kreatifitas dan inovasi sangat diperlukan dalam pengembangan tempat wisata untuk meningkatkan jumlah pengunjung,” katanya.
Ia menjelaskan, bahwa hal pertama adalah tren wisata masa kini sangat memperhatikan aspek keamanan dan kebersihan sehingga standar CHSE harus diimplementasikan dengan baik. Kedua, pemasaran paket wisata harus betul-betul memanfaatkan sosial media mengingat semakin bergantungnya masyarakat terhadap info dari dunia digital.
Yang ketiga ada fasilitas yang mendukung kegiatan pariwisata, seperti fasilitas MCK, hotel, tempat ibadah, restoran, tempat oleh-oleh, hingga sarana transportasi.
“Dan keempat, di era persaingan setelah Covid-19 ini, inovasi produk-produk wisata harus terus diciptakan agar dapat memenangkan pasar,” jelasnya. (aul)