BERITASERUYAN.COM- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Seruyan mengungkapkan bahwa hanya 13 dari 18 partai politik (parpol) yang siap berkontestasi dalam pesta demokrasi di Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah tahun 2024 mendatang.
Divisi Teknis KPU Seruyan Muhammad Abdiannoor menyebutkan, ke 13 parpol tersebut ialah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat (PD), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
“Total yang parpol yang menyerahkan berkas pendaftaran Calon Legislatif (Caleg) mereka ke KPU berjumlah 13 Parpol seperti yang telah saya sebutkan tadi,” katanya, Rabu (17/5).
Kemudian, dirinya menambahkan, sementara lima (5) parpol lainnya yakni Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda (PG), Partai Buruh (PB), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), dan Partai Ummat (PU).
“Tentunya, lima (5) parpol tersebut di atas lolos dari seleksi nasional. Akan tetapi, hingga pendaftaran ditutup memang tidak ada yang mendaftarkan Calegnya ke KPU Kabupaten Seruyan,” pungkasnya. (Ys)