ASN Di Lingkungan Pemkab Seruyan Diminta Bekerja Aktif

0
16
Wakil Bupati Seruyan Hj Iswanti.

BERITASERUYAN.COM- Wakil Bupati (Wabup) Seruyan Iswanti menginstruksikan kepada semua Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk bekerja lebih aktif guna menstabilkan birokrasi pemerintahan di wilayah setempat.

“Semua ASN harus bekerja aktif sesuai bidangnya masing-masing. Hal itu penting untuk menstabilkan birokrasi pemerintahan,” katanya, Minggu (2/4).

Menurutnya, salah satu faktor penting dalam upaya pemerintah meningkatkan kinerja di berbagai sektor, yaitu keaktifan ASN.

“Keaktifan ASN menjadi salah satu bagian terpenting dalam pemerintahan kita. Oleh karena itu, kinerja mereka juga akan menentukan kinerja pemerintah di berbagai sektor,” tambahnya.

Srikandi Bumi Gawi Hatantiring itu berharap, ASN tidak bermalas-malasan dalam bekerja di lingkungan pemerintah dan mengabdi kepada daerah. (Ys)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments