BERITASERUYAN.COM- Lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan menggelar Forum Group Discussion (FGD) bertempat di Aula Kantor Bupati Seruyan, Kuala Pembuang, Rabu (29/3).
Adapun tema besar kegiatan FGD tersebut ialah Penyusunan Rencana Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko, Penyusunan Peluang Investasi Kabupaten Seruyan dan Usulan Pembentukan Forum Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil.
Wakil Bupati (Wabup) Seruyan, Iswanti yang turut hadir secara resmi membuka kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, Srikandi Bumi Gawi Hatantiring itu berharap, dengan adanya acara FGD tersebut kedepannya akan diketahui jumlah riil Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di wilayah setempat.
“Termasuk kendala apa yang mereka hadapi serta adanya FGD ini mampu menjelaskan kepada investor potensi UMKM yang ada di daerah yang kita cintai ini,” pungkasnya. (Ys)