Sekda Kapuas Buka Raker KONI Kabupaten Kapuas

0
1
FOTO BERSAMA : Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Drs. Septedy, M.Si, berfoto bersama dengan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat yang merangkap sebagai Plt. Kepala Dinas Kominfo Kapuas Ilham Anwar, Plt. Kepala Dinas Kebudayaan kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kapuas Agusthe dan jajaran, Ketua KONI Kabupaten Kapuas H. Saferaniansyah beserta pengurus dan anggota KONI, para ketua Cagor, pelatih, serta para tamu undangan lainnya pada Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kapuas, yang bertempat di aula Bappelitbangda Kapuas, Sabtu (28/1)

KUALA KAPUAS- Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Drs. Septedy, M.Si, membuka Rapat Kerja (Raker) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kapuas, yang bertempat di aula Bappelitbangda Kapuas, Sabtu (28/1).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat yang merangkap sebagai Plt. Kepala Dinas Kominfo Kapuas Ilham Anwar, Plt. Kepala Dinas Kebudayaan kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kapuas Agusthe dan jajaran, Ketua KONI Kabupaten Kapuas H. Saferaniansyah beserta pengurus dan anggota KONI, para ketua Cagor, pelatih, serta tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Sekda Kapuas mengatakan, dalam Raker yang mengusung tema Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dibidang Olahraga untuk meraih prestasi yang gemilang ini merupakan satu tema yang luar biasa.

“Tema dalam Raker pada hari ini sangat luar biasa dan dapat menjadi motivasi kita semua paling tidak dalam jangka pendek saat kita akan menghadapi porprov kedepannya”, tutur Sekda.

Septedy juga mengungkapkan era sekarang ini terkenal dengan sebutan Era Vuca, yang merupakan singkatan dari Volality, Uncertainty, Complexity dan Ambiguity. Yang artinya fenomena ini adalah fenomena dimana  seluruh kejadian yang ada itu akan berubah dengan cepat, tidak terduga, komplek, tidak bisa dianalisa, dan kebenaran serta realitas menjadi sangat subjektif karena dipegaruhi oleh perkembangan tekhnologi yang sangat pesat.

“Untuk menghadapi era seperti ini, organisasi seperti KONI ini diharapkan mampu meningkatkan kapasistas para SDM nya agar bisa memiliki kecerdasan dalam berkomunikasi, beradaptasi dan berkolaborasi”, terang Septedy

Lebih lanjut Sekda berharap, dengan Raker pada hari ini disamping mengevaluasi apa yang sudah baik dan apa yang belum baik itu yang kemudian menjadi program ditahun berikutnya,

“Dari Raker hari ini, kami berharap masa bakti KONI tahun ini bisa memberikan solusi untuk kepengurusan KONI berikutnya, untuk menjadikan atlit-atlit Kapuas meraih lebih banyak prestasi lagi dan acara ini berjalan lancar dan sukses”, tutup Septedy

Ketua Koni Kabupaten Kapuas H. Saferaniansyah menambahkan Raker hari ini menjadi ajang evaluasi program-program olahraga yang terus ditingkatkan yang dimana pada Tahun 2022 Realisasi dari anggaran dana yaitu 79% untuk prestasi atlet dan 21% untuk administrasi. (and)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments