BERITASERUYAN.COM- Dalam rangka mendorong peningkatan kinerja para tenaga kesehatan (Nakes), Bupati Seruyan Yulhaidir melaksanakan kunjungan kerja ke sejumlah pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) dan rumah sakit umum daerah (RSUD) yang ada di Kuala Pembuang, Rabu (17/1).
“Kunjungan ini dalam rangka untuk memberikan arahan khususnya kepada seluruh tenaga kesehatan (Nakes) baik itu yang ada di Puskesmas maupun rumah sakit agar meningkatkan kinerja mereka dalam melayani masyarakat,” kata Yulhaidir.
Dalam kunjungan tersebut, ia menekankan kepada seluruh Nakes agar memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat dengan cara meningkatkan kinerja serta bertanggung jawab terhadap tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing.
Lebih lanjut dalam hal pelayanan kesehatan, orang nomor satu di Bumi Gawi meminta agar petugas kesehatan mengedepankan rasa kemanusiaan terhadap sesama.
“Rasa kemanusiaan penting dikedepankan dalam pelayanan kesehatan, terlebih Kabupaten Seruyan yang sekarang yang telah UHC, dimana sekitar 99% masyarakat Seruyan telah masuk dalam kepesertaan BPJS kesehatan, sehingga dari itu wajib kita berikan pelayanan kesehatan yang sama ratanya,” pungkasnya.
Adapun kunjungan tersebut dilaksanakan di Puskesmas Kuala Pembuang I, Puskesmas Kuala Pembuang II dan RSUD dr. Solihin. Turut hadir dalam kegiatan itu mendampingi Bupati Seruyan, Kepala Dinas Kesehatan Seruyan, dr. Bahrun Abbas dan beberapa kepala perangkat daerah lainnya. (Jib)