Stok Vaksin Covid-19 Untuk Anak di Seruyan Habis

0
3

BERITASERUYAN.COM- Jumlah stok vaksin Covid-19 untuk usia anak 6 sampai dengan kurang dari 12 tahun di Seruyan tidak mencukupi.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Seruyan Mahdiniansyah melalui Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Ruspandian Noor, yang mana dikatakannya untuk vaksin Sinovac yang biasanya diperuntukkan untuk dosis anak-anak saat ini sudah tidak ada lagi.

“Untuk dosis anak sangat kurang, terakhir kita hanya kebagian 800 dosis saja dari pusat dan itu pun sudah habis kita gunakan,” ujarnya.

Dikatakannya, dengan jumlah dosis tersebut, sebelumnya telah digunakan untuk vaksinasi anak di Kecamatan Hanau yaitu sebanyak 450 dosis dan di Kuala Pembuang sebanyak 350 dosis, sehingga saat ini stok vaksin untuk anak sudah tidak tersedia lagi.

Terkait persoalan tersebut, pihaknya sudah melaporkan kepada pemerintah pusat untuk segera dilakukan pengadaan. “Semoga saja cepat disalurkan, target kita sebelum bulan puasa vaksin anak sudah selesai,” harapnya.

Tambahnya, secara keseluruhan capaian vaksinasi anak di Seruyan hingga saat ini untuk dosis pertama sudah mencapai 94 persen. (Jib)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments