Genjot Perekonomian Masyarakat di DAS Seruyan

0
5

BERITASERUYAN.COM- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, mendorong pemerintah setempat untuk memperhatikan kondisi perekonomian masyarakat yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS).

Wakil Ketua I DPRD Seruyan, H Bambang Yantoko mengatakan, bahwasannya masyarakat yang tinggal di daerah aliran sungai Seruyan masih banyak yang berada dibawah garis kemiskinan. Sehingga perlu upaya pemerintah dalam menggiatkan perekonomian mereka.

“ Kemiskinan hampir merata terjadi di DAS Seruyan, banyak masyarakat di sana tidak mampu mengembangkan potensi dirinya, sehari-harinya pun mereka hanya bergantung pada alam dan bersifat tradisional,” ungkapnya.

Untuk itu Bambang Yantoko menyarankan, agar pemerintah setempat bisa merangkul warga-warga di DAS tersebut untuk menciptakan ekonomi kreatif dengan cara memberikan program pemberdayaan dan pelatihan kerja untuk meningkatkan sisi kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

“ Kita kan tau kebanyakan dari mereka enggan melanjutkan pendidikan, ini bisa menjadi masalah utama yang mempengaruhi kualitas SDM, saya harap peran pemerintah lah untuk memberikan mereka pemberdayaan swsuai bidang yang disukai,” jelasnya.

“ Ini salah satu upaya yang harus kita gencarkan, karena bagaimanapun masyarakat yang ekonominya baik dan kehidupannya sejahtera tidak lepas dari diri yang memiliki SDM yang berkualitas.” pungkasnya. (Jib)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments