0
2

BERITASERUYAN.COM- Bupati Seruyan Yulhaidir mengaharapkan kepada seluruh operator sekolah di kabupaten setempat, agar bisa menguasai aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

Hal tersebut disampaikannya saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Kepala Sekolah beserta operator Data Pokok Pendidikan Kabupaten Seruyan Tahun 2021, Senin (20/12) lalu.

“ Saya harap seluruh operator sekolah mampu mengelola dan menguasai aplikasi Dapodik sehingga data-data sekolah tersajikan dengan baik serta dapat mengikuti perkembangan data di sekolah masing-masing.” harapnya.

Menutnya, aplikasi Dapodik sangat penting untuk dikuasai, karena Dapodik satu-satunya acuan data yang digunakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dalam setiap kebijakan-kebijakannya baik yang terkait dengan Biaya Operasional Sekolah (BOS), bantuan-bantuan sarana dan prasarana, hingga tunjangan-tunjangan guru dan kebijakan lainnya mengacu pada data yang dikirim oleh operator Dapodik ini.

Lanjut diungkapnya, melalui Dapodik juga dapat digunakan untuk menjaring semua data terkait data kelembagaan dan kurikulum sekolah, data siswa, data guru dan karyawan, serta data sarana dan prasarana setiap sekolah di seluruh Indonesia bahkan hingga sekolah-sekolah Indonesia yang berada di luar negeri.

Orang nomor satu di Bumi Gawi Hatantiring itu juga menghimbau kepada operator Dapodik bisa memperbaiki data-data yang disajikan di serta melengkapi foto-foto kondisi sekolah. Selain itu juga diharapnya, bisa selalu bekerja sama karena sebagaimana diketahui Dapodik akan menentukan akreditasi sekolah. (Jib)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments