Pembenahan Jalan Produksi Tani di Seruyan Harus Terus Dilakukan

0
12
BERITASERUYAN.COM- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menyebutkan jika keberadaan jalan produksi tani yang memadai mempunyai peran penting dalam keberhasilan pengembangan dan peningkatan sektor pertanian, maka dari itu penting didukung dengan infrastruktur yang baik.
Hal ini disampaikan oleh Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto, dimana dikatakannya pihaknya di lembaga legislatif terus mendorong kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui instansi terkaitnya agar bisa terus memperhatikan kelayakan jalan produksi tani yang ada di Bumi Gawi Hatantiring.
Diungkapnya, bahawasannya di wilayah sekitaran dalam kota sendiri sangat banyak masyarakat yang berprofesi sebagai petani, namun ada berbagai aspirasi atau keluhan dari mereka yang mana paling banyak yakni keluhan jalan penghubung yang rusak sehingga perlu dibenahi.
“ Sebagai contoh di daerah Beriut, Kecamatan Seruyan Hilir itu wilayah persawahan masyarakat sangat luas sekali, dan setiap sudutnya itu dihubungkan oleh jalan produksi pertanian, ini yang perlu diperhatikan,” ujarnya.
Memang dikatakannya saat ini sudah ada sebagian jalan produksi pertanian yang sudah dibangun semenisasi, akan tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa masih ada lagi jalan produksi tani lainnya yang belum memadai dan sulit untuk dilalui oleh masyarakat, terlebih bila musim hujan tiba.
” Ini harus harus menjadi perhatian bersama, karena dengan baiknya jalan usaha tani sangat berpengaruh pada pengembangan dan peningkatan sektor pertanian di Seruyan ini,” tuturnya. (Jib)
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments