BERITASERUYAN.COM- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mendukung pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di seluruh satuan pendidikan wilayah setempat.
“ saya sangat mendukung kebijakan pemerintah yang memperbolehkan sekolah menerapkan PTM terbatas, dimana ini juga ditunggu-tunggu oleh masyarakat khususnya pelajar dan wali murid,” katanya, di Kuala Pembuang, Senin (13/9).
Ia mengatakan, dengan proses PTM terbatas ini tentunya kegiatan pembelajaran akan lebih efektif dibandingkan kegiatan Belajar Dari Rumah (BDR) dengan menggunakan media dalam jaringan.
“ Dengan PTM tentunya kegiatan belajar lebih mudah, guru dan siswa dapat bertemu secara langsung, materi yang diajarkan pun bisa dijelaskan guru secara terperinci kepada siswa, dengan begitu lebih mudah dipahami,” terangnya.
Lanjut Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) itu mengingatkan, agar dalam pelaksanaan PTM terbatas ini seluruh sekolah dimintanya untuk mentaati aturan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku tentang pelaksanaan pembelajaran secara langsung di masa pandemi covid-19.
“ Ini harus diperhatikan oleh pihak sekolah maupun para pelajar, dimana ada protokol kesehatan yang harus ditaati, dan saya rasa itu pihak sekolah sudah mengetahui tinggal bagaimana menerapkannya,” tutur Eko. (Jib)