BERITASERUYAN.COM- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Zuli Eko Prasetyo menyambut baik penggelaran Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang di selenggarakan di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, dimana pada kesempatan tersebut turut berpartisipasi dalam sejumlah rangkaian kegiatan.
Pada kesempatan itu, dirinya ikut berpartisipasi dalam beberapa kegiatan seperti menanam pohon dan eksibisi bermain bola.” Saya sangat menyambut baik HPN tingkat provinsi ini terlebih Seruyan sebagai tuan rumah, dalam beberapa rangkaian kegiatan juga sangat positif dan bermanfaat seperti penanaman pohon untuk penghijauan di kabupaten ini,” kata, Zuli Eko Prasetyo, Sabtu (28/8).
Terlebih dikatakannya, dengan adanya HPN ini mengingatkan dirinya dimasa lalu, dimana Zuli Eko Prasetyo sebelum menjabat sebagai ketua DPRD, dulunya pernah berkecimpung di dunia pers, yakni sebagai wartawan.” Maka dari itu saya sangat mengapresiasi sekali pelaksanaan HPN kali ini, ini sebagai nostalgia saya karena dulu saya pernah berprofesi sebagai wartawan,” bebernya.
Lanjut disampaikannya, melalui pelaksanaan HPN kali ini dirinya juga berpesan kepada insan pers khususnya yang tergabung dalam Persatuan Watawan Indonesia (PWI) Seruyan untuk tetap bersinergi bersama pemerintah dalam memberikan informasi yang tepat dan terpercaya secara faktual, karena pers menurutnya merupakan benteng terakhir dalam informasi kebenaran. (Jib)