BERITASERUYAN.COM- Reses Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, terkhusus di Daerah Pilihan (Dapil) III di akhir Tahun 2020 lalu, banyak sekali menerima keluh kesah, harapan dan kebutuhan masyarakat, salah satunya persoalan air bersih.
Anggota DPRD Seruyan, Hary Darmawan mengatakan, pada saat kunjungan reses di akhir Tahun 2020 lalu, banyak sekali aspirasi masyarakat terkait keluhan krisis air bersih, terkhusus di daerah pilihan III yakni yang meliputi Kecamatan Batu Ampar, Kecamatan Seruyan Tengah, Kecamatan Seruyan Hulu, Dan Kecamatan Suling Tambun, yang sampai saat ini masih kesulitan mendapatkan air bersih terlebih saat tiba musim kemarau.
“Air merupakan kebutuhan utama bagi masyarakat dan di perlukan setiap hari seperti halnya untuk memasak, mencuci, mandi, minum, dan keperluan lainnya, sehingga perlu menjadi perhatian khusus bagi Pemerintah Daerah, agar bisa memberikan solusi dalam hal ini, ” Pungkasnya.
Lebih lanjut dikatakannya, pihaknya dari DPRD sudah sering menyampaikan kepada Pemerintah Daerah terkait kesulitan warga mendapatkan air bersih di beberapa Kecamatan yang ada di seruyan. “karena itu sudah kewajiban kami sebagai wakil rakyat untuk menyampaikan apa yang selama ini menjadi aspirasi masyarakat,” bebernya
Untuk itu dirinya berharap kepada Pemerintah Kabupaten Seruyan, agar bisa memberikan solusi penanganan terhadap persoalan masyarakat selama ini, seperti pembangunan Sistem Penyediaan Air Bersih (SPAM) ataupun pembangunan sumur bor, agar masyarakat bisa menikmati kebutuhan akan air bersih. (Jib)