BERITASERUYAN.COM- Kepala Badan Kepegawaian Peningkatan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Seruyan Akhmad Hidayat mengungkapkan pada tahun ini pihaknya memprioritaskan usulan formasi Calon Pegawai Negeri (CPNS) tenaga pendidik/guru dan tenaga kesehatan.
Menurutnya, hingga saat ini di Seruyan untuk tenaga guru dan tenaga kesehatan masih belum memadai, sehingga pihaknya sangat memprioritaskan kedua formasi tersebut untuk CPNS 2021 ini.
Diungkapkanya, untuk kedua formasi tersebut tentunya nantinya diperuntukan untuk sejumlah wilayah di Seruyan yang berada dihulu hal ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan tenaga pendidik dan kesehatan untuk melayani masyarakat seluruh pelosok Kabupaten Seruyan.
Ditanyakan terkait jumlah kuota yang di dapat tahun ini, mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPU PR) tersebut mengaku belum mengetahui berapa yang didapatkan Seruyan. Namun dirinya berharap Seruyan bisa lebih banyak lagi kecipratan kuota CPNS tahun ini. (YG)