BERITASERUYAN.COM- Kapolsek Danau Sembuluh IPDA Dwi Tri Yanto meminta kepada masyarakat yang dilanda banjir diwilayah Polsek Danau Sembuluh untuk selalu meningkatkan kehati-hatian hal tersebut ditujukan agar tidak ada hal yang tidak kita inginkan terjadi.
Menurutnya, saat ini sejumlah wilayah di Daerah Aliran Sungai (DAS) Seruyan yang dilanda banjir, salah satunya di desa Sembuluh I dan II yang dilanda banjir hal ini harus menjadi perhatian semua masyarakat agar terus berhati-hati dalam beraktivitas jangan sampai terjadi hal yang tidak kita inginkan terjadi.
Dijelaskanya, saat ini untuk ketinggian debit air di Desa Sembuluh II ini masih tetap, yaitu pada ketinggian 5 sampai dengan 15 cm, kita berharap agar debit air semoga semakin menurun agar masyarakat dapat beraktifitas seperti biasa.” Semoga banjir ini segera berakhir dan kita bisa beraktivitas seperti biasa lagi,” tegasnya. (YG)